Harga Kripto Kompak Menghijau Setelah Regulasi Kripto Eropa Ditetapkan, Bitcoin Tidak Dilarang 

Navigasi Info - Harga uang kripto di 10 papan utama dengan kapitalisasi pasar terbesar kompak bertahan di zona hijau. Bitcoin dan Ethereum sama-sama meroket masing-masing 5,18% dan 5,30% pada Rabu (9/3).

Harga Kripto Kompak Menghijau Setelah Regulasi Kripto Eropa Ditetapkan, Bitcoin Tidak Dilarang
Harga Kripto Kompak Menghijau Setelah Regulasi Kripto Eropa Ditetapkan, Bitcoin Tidak Dilarang 


Dilansir coinmarketcap.com, Bitcoin kembali ke level $40.000 tepatnya $40.640 (Rp584,09) juta per keping. Sebelumnya, Bitcoin jatuh hingga ke level $38.000 (Rp546,15). Meski demikian, peningkatan Bitcoin belum mampu mengangkat level sepekan terakhir yang jatuh 8,30%.

Begitu pula dengan Ethereum yang mendarat ke posisi $2.679 per keping. Namun, dalam sepekan terakhir, Ethereum merosot 9,73%.

Parlemen Eropa sebelumnya memilih menunda pemungutan suara pada paket regulasi kripto, setelah draft yang bocor menuai kritik karena memasukkan ketentuan yang melarang penggunaan aset kripto seperti Bitcoin dan Ethereum di Uni Eropa dengan alasan ‘masalah energi’.

Anggota parlemen yang bertanggung jawab sekaligus tokoh utama dibalik Markets in Crypto-Assets Directive (MiCA), Stefan Berger, telah meminta lebih banyak waktu untuk mengklarifikasi ketentuan. Draft kerangka kerja itu sendiri dikabarkan mencakup ketentuan yang menyiratkan pembuat undang-undang berencana untuk membatasi penggunaan aset kripto yang bergantung pada proses komputasi intensif energi yang disebut proof-of-work. 

Menurut ketentuan itu juga, perusahaan kripto tidak akan lagi dapat menyediakan layanan yang memerlukan penggunaan aset kripto berbasis proof-of-work mulai Januari 2025. Sementara baik Bitcoin maupun Ethereum saat ini mengandalkan proses komputasi tersebut.

Dituntut segera memberi kepastian akan regulasi kripto yang akan berlaku di Eropa serta tidak melarang penggunaan Bitcoin, Stefan Berger hari ini mengumumkan bahwa RUU tersebut dijadwalkan akan dilakukan pemungutan suara pada 14 Maret oleh Komite Ekonomi Parlemen Eropa.
navigasiin
navigasiin navigasiin adalah portal Situs Berita Berbahasa Indonesia yang menyajikan berita terkini terpercaya sebagai petunjuk inspirasi anda

Posting Komentar untuk "Harga Kripto Kompak Menghijau Setelah Regulasi Kripto Eropa Ditetapkan, Bitcoin Tidak Dilarang "